jurnalistika.id – Bulan Syaban tahun 2023 jatuh bertepatan dengan hari ini, Rabu (22/2). Ada sederet amalan yang disunahkan untuk dilakukan oleh umat muslim di bulan yang istimewa ini.
Keistimewaan bulan Syaban adalah Allah SWT membuka pintu taubat magfirah seluas luasnya bagi hambanya yang mau meminta ampun kepadaNya. Hal ini dijelaskan dalam hadits riwayat Thabrani dan Ibnu Hibban.
Selain itu, bulan ini juga malaikat Malik dan Atid melaporkan buku catatan amal perbuatan manusia kepada Allah SWT. Sehingga Rasulullah SAW melaksanakan puasa di bulan Syaban.
Hadits riwayat An-nasa’i Rasulullah bersabda banyak manusia yang lalai di bulan Syaban sehingga Rasulullah mencontohkan mengisi bulan Syaban dengan kegiatan yang bermanfaat seperti berpuasa.
Karena bulan Syaban merupakan bulan yang agung dan mulia muslimin dan muslimat dapat mengisi bulan syaban dengan kegiatan yang baik dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Amalan di Bulan Syaban
Sebagaimana diketahui, Nisfu Sya’ban merupakan salah satu hari yang istimewa. Sebab, di malam tersebut, diyakini semua dosa akan dihapuskan bagi mereka yang memohon ampun. Sementara esoknya, umat Islam juga disunnahkan untuk berpuasa.
1. Berpuasa
Dalam hadits riwayat Bukhari Istri Rasulullah Aisyah berkata bahwa Rasulullah SAW melakukan puasa paling banyak di bulan Sya’ban.
Sehingga Rasulullah menganjurkan agar umatnya berpuasa di bulan ini. Karena waktu yang paling tepat untuk berpuasa adalah Pertengahan bulan syaban berpuasa nisfu Syaban
2. Banyak Membaca Al-Qur’an
Amalan selanjutnya yang bisa dilakukan oleh kaum muslimin adalah membaca Alquran. Membaca Alquran banyak mendatangkan kebaikan dalam hidup kita.
Coba membaca Alquran dengan tartil dan menghayati maknanya, muslimin bisa membaca Alquran yang selepas shalat.
3. Bersedekah Pada Masakin
Apabila anda memiliki uang yang berlebih alngkah baiknya anda bersedekah. Bersedekah mensucikan hati seorang muslim dan membersihkan harta benda dari kotoran-kotoran hak orang lain.
Dengan bersedekah tidaklah akan membuat miskin melainkan akan menambah keberkahan dalam rezeki kita.
Bersedekah sangatlah banyak caranya seperti memberi makan orang miskin, menginfakkan sebagian harta benda untuk dijalan Allah, dan bersodakoh dalam kotak amal pada hari Jum’at.
4. Perbanyak Istighfar
Seperti sedari awal disebutkan bulan Syaban adalah bulan magfirah bulan yang penuh ampunan oleh karena itu muslimin dianjurkan untuk banyak beristigfar meminta ampun kepada Allah atas segala dosa yang pernah ia berbuat.
Allah SWT adalah tuhan yang maha pengampun siapapun umatnya yang memohon ampunan akan Allah berikan magfirah nya meskipun dosanya sebanyak busa di lautan.
Waktu yang tepat untuk beristigfar adalah pertengahan malam bulan syaban sebagimana dijelaskan oleh sayyid Muhammad bin Alwi manfaat dari Istighfar adalah dosa diampuni, kesulitan dimudahkan dan kesedihan di hilangkan.
5. Berdoa Meminta ampun kepada Allah
Doa adalah senjatanya kaum muslimin apabila hati merasa resah sedih dan dilanda kesulitan, Maka bukalah sajadah shalat dan bermunajat kepada sang khalik, memohon ampun kepada-nya dan berdoa agar hidupnya diberikan kemudahan, ketentraman dan kebahagiaan dalam hidup.
Dalam hadits riwayat Ad-Dailami, imam ‘Asakir, dan Al-Baihaqi Rasulullah menyatakan ada lima malam ketika hamba bermunajat kepada Allah doanya dikabulkan yang salah satunya malam Nisfu Syaban.
Demikian lah amalan-amalan kebajikan yang bisa muslimin dan muslimat amalkan untuk mengisi bulan keberkahan Syaban. Semoga yang maha kuasa memberkahi apa yang kita perbuat dan mendapat ridhanya.
Baca berita lainnya di Google News, klik di Sini.
Anton (intership)