jurnalistika.id – Berlokasi di kota mandiri seluas 150 hektar, CGV Paradise Walk Serpong menjadi pusat hiburan baru di Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Bioskop yang resmi beroperasi pada 29 April 2022 ini berada di Mall Paradise Walk Serpong. Tepatnya di Jalan Puspitek, Babakan, Kecamatan Setu, Kota Tangsel.
Bioskop baru ini menjadi salah satu pusat hiburan baru untuk melengkapi hiburan tontonan film di Tangsel. Sebelumnya, CGV juga sudah mengoperasikan bioskop CGV Cinema di Teraskota Mal, dan CGV Blitz di Gading Serpong.
Untuk menikmati hiburan dengan menonton film ini, pengunjung dapat melakukan pembelian tiket secara digital (cashless) melalui web dan aplikasi digital CGV atau mesin-mesin penjualan yang ada di bioskop.
HTM dan Fasilitas Menarik CGV Paradise Serpong

CGV Paradise Serpong City membandrol harga tiket masuk (HTM) dengan harga mulai Rp35.000 hingga Rp65.000, sesuai dengan waktu menonton maupun jenis auditorium. Auditorium tersebut di antaranya, auditorium Regular, Satin Sweetbox. Satin Class, Gold Class dan Velvet Class. Kapasitas auditorium pun menyesuaikan aturan pemerintah yang berlaku di masa pandemi Covid-19.
Selain dapat merasakan pelayanan premium dengan harga yang affordable di Satin Class, CGV Paradise Serpong City juga menghadirkan sejumlah kursi Sweetbox pada setiap auditorium dengan bangku yang lebih luas dan nyaman tanpa pembatas.
Tidak lupa, audio dan visual berkualitas tinggi yang teraplikasi pada setiap auditorium tentunya akan menyempurnakan pengalaman nonton para penggemar film.
Mengusung konsep Cultureplex yang tidak sekedar menyediakan auditorium untuk menikmati film, CGV juga menjadi wadah kreasi untuk komunitas, tempat hangout bahkan gathering,
Selain itu, pembukaan bioskop baru itu diharapkan dapat membuka kembali peluang lapangan kerja di sekitar bioskop CGV Paradise Serpong. Dan pada gilirannya akan membantu memulihkan ekonomi di sektor industri perfilman dan industri kreatif lainnya.
“Perseroan berharap dengan pembukaan kembali bioskop, maka bisa menggairahkan kembali aktivitas rumah produksi (production house) dalam memproduksi dan merilis film-film nasional,” ujar Yeo Deoksu, Direktur PT Graha Layar Prima Tbk, Minggu (1/5/22).
Penerapan Prokes yang Ketat
Kemudian, karena buka di tengah kondisi pandemi covid-19, PT. Graha Layar Prima Tbk pun telah menyiapkan sejumlah protokol kesehatan. Pengunjung maupun pegawai wajib menggunakan aplikasi pedulilindungi untuk melakukan skrining atau penerapan protokol kesehatan.
Protokol selanjutnya, staff dan penonton wajib menggunakan dan memakai masker sesuai dengan ketentuan di seluruh area. Dan mengecek suhu tubuh penonton sebelum masuk ke area bioskop.
Kemudian, pembersihan di dalam auditorium, termasuk tempat duduk, sebelum dan setelah penayangan film. Menyediakan gel pembersih tangan atau hand-sanitizer.
Adapun untuk kebijakan dan ketentuan prosedur makan disesuaikan dengan kebijakan pemerintah daerah setempat.
“Dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat, masyarakat diharapkan bisa kembali menonton di bioskop dengan aman dan nyaman,” pungkasnya.
***
Baca berita dan informasi menarik lainnya dari jurnalistika di Google News, klik di sini.