Jurnalistika
Loading...

Konser BMTH di Jakarta Bawa Konsep “Church of Genxsis’, Apa Itu?

  • Wilman Hakim

    30 Agt 2023 | 13:35 WIB

    Bagikan:

image

(redbubble)

jurnalistika.id – Konser Bring Me The Horizon (BMTH) di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta pada 10 November 2023 membawa konsep ‘Church of Genxsis‘. Apa itu?

Konsep Church of Genxsis merupakan pendekatan sakral dalam rangkaian konser mereka untuk para Horizon Death Cult (Sebutan untuk penggemar BMTH). Konsep ini pertama kali diperkenalkan BMTH di Download Festival 2023.

Dalam konsep ini, para penggemar tidak hanya menjadi penonton pasif. Mereka diajak untuk terlibat dalam permainan interaktif selama konser berlangsung.

Dilansir dari postingan Instagram sang vokalis, Oliver Sykes, “Sketsa pertama gua untuk stage Download Festival. Gua ga pernah sepenuhnya puas dengan seni gua, tetapi pertunjukan ini adalah yang paling mendekati dengan rasa puas. Hal itu juga karena tim yang membantu mewujudkan semua ide ini.” tulis Olie.

Dalam konsepnya, peserta akan dihadapkan pada sejumlah teka-teki yang harus dipecahkan sebagai syarat untuk mengakses “kultus misterius” bernama Genxsis. Serta merasakan ritual pengukuhan bersama peserta lainnya.

Bagi peserta yang berhasil memecahkan teka-teki tersebut, berhak meraih hadiah tiket masuk konser BMTH seumur hidup. Selain itu, hak istimewa mengikuti sesi dengar demo lagu-lagu eksklusif yang belum pernah dirilis oleh BMTH juga akan diberikan.

Ringkasnya, “Church of Genxsis” dalam konser BMTH adalah sebuah konsep dimana BMTH ingin berinteraksi lebih dekat dengan penggemar. Melalui aktifitas yang menarik, konsep ini menjadi sebuah daya tarik lebih untuk para Horizon Death Cult.

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di Sini.

BMTH

konser

Soundrenaline 2023


Populer

Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami