Jurnalistika
Loading...

Andra-Dimyati Didukung 7 Parpol di Pilgub Banten, Airin Tak Ambil Pusing

  • Arief Rahman

    11 Jul 2024 | 09:55 WIB

    Bagikan:

image

Airin Rachmi Diany. (Instagram @airinrachmidiany)

jurnalistika.id – Mantan Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi, mengaku tidak mempermasalahkan kabar dukungan tujuh partai politik terhadap pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Andra Soni-Dimyati yang diusung oleh Gerindra di Pilgub Banten 2024.

Airin berpendapat bahwa konstelasi koalisi partai politik di Pilgub Banten 2024 masih berpotensi mengalami perubahan sebelum masa pendaftaran calon resmi dibuka oleh KPUD Banten.

“Enggak apa-apa, nanti lihat saja, pokoknya dari 27-29 kita lihat di situ. Karena pengalaman, pengalaman bukan cuma di Banten aja,” kata Airin di Kantor DPP Golkar, Rabu (10/7/2024) dikutip CNN Indonesia.

Baca juga: Koalisi Gemuk Pilgub Banten 2024: 7 Parpol Calonkan Andra-Dimyati

Airin tak menampik sudah mendaftar ke seluruh partai untuk mengusungnya menjadi cagub pada Pilgub Banten 2024. Namun, ia menegaskan tidak mempermasalahkan jika akhirnya ada partai politik tidak sejalan dengannya.

Menurutnya, langkah seperti itu sudah dia lakukan setiap kali ikut Pilkada. 

“Pasti saya daftar ke semua partai walaupun di ujung akhirnya belum tentu temen-temen itu kan mendukung kita,” ujarnya.

Airin menjelaskan, hal tersebut sudah biasa dalam kontestasi politik yang dinamis. Pada umumnya, ia melanjutkan, semua akan bergabung kalau sudah jadi.

Baca juga: Profil Singkat Airin dan Dimyati Natakusumah, Dua Politisi Bakal Cagub Banten

Sebelumnya dikabarkan pasangan Andra-Dimyati sudah memantapkan diri untuk maju di Pilgub Banten 2024. Keduanya diusung partai Gerindra dengan dukungan tujuh partai politik lainnya.

Parpol lain itu yakni Nasdem, PKS, PKB, PSI, PAN, dan PPP. Dukungan disampaikannya oleh Sekjen Gerindra Ahmad Muzani.

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini

Airin Rachmi Diany

Andra-Dimyati

Pilgub Banten 2024


Populer

Potret Lautan Massa Aksi Penuhi Jalanan Depan Gedung Parlemen
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami