Jurnalistika
Loading...

Daftar Lokasi Agen dan Pangkalan Resmi Gas Elpiji 3 Kg di Cipondoh dan Sekitarnya

  • Jurnalistika

    03 Feb 2025 | 16:45 WIB

    Bagikan:

image

Pangkalan gas elpiji 3 kg. (Dok. Antara/ARDIANSYAH)

jurnalistika.id – Warga Cipondoh Tangerang dan sekitarnya dapat menemukan sejumlah agen dan pangkalan resmi untuk mendapatkan gas elpiji 3 kg usai pemerintah melarang penjualan di tempat pengecer.

Seperti diketahui, mulai 1 Februari 2025, pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) resmi menghapus pengecer dalam distribusi elpiji 3 kg.

Menurut pemerintah, langkah pelarangan diambil agar subsidi gas lebih tepat sasaran dan mengurangi penyalahgunaan. Seperti pengoplosan dan lonjakan harga yang tidak terkontrol di tingkat pengecer.

Baca juga: Daftar Lokasi Agen dan Pangkalan Resmi Gas Elpiji 3 Kg di Tangsel dan Sekitarnya

Sebagai gantinya, PT Pertamina Patra Niaga telah menyiapkan pangkalan resmi di berbagai wilayah, termasuk di Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.

Masyarakat kini bisa mendapatkan elpiji 3 kg langsung dari pangkalan resmi dengan harga yang telah ditetapkan oleh pemerintah daerah (Pemda). Selain itu, tersedia akses online untuk memantau ketersediaan gas serta harga eceran tertinggi (HET) di pangkalan terdekat.

Manfaat Membeli di Pangkalan Resmi

Dengan adanya sistem distribusi baru ini, masyarakat akan mendapatkan beberapa keuntungan, seperti:

  • Harga Sesuai HET: Elpiji 3 kg yang dibeli di pangkalan resmi dijamin sesuai dengan harga eceran tertinggi yang ditetapkan Pemda.
  • Pasokan Lebih Terjamin: Dengan distribusi yang terdata dan terkontrol, masyarakat tidak perlu khawatir kehabisan stok.
  • Keamanan Terjamin: Gas yang dijual di pangkalan resmi lebih terjamin kualitas dan keamanannya karena berasal langsung dari agen resmi Pertamina.

Baca juga: Warga di Rempoa Tangsel Rela Antre Panjang Beli Gas Elpiji 3 Kg

Daftar Agen dan Pangkalan Resmi Elpiji 3 Kg di Cipondoh dan Sekitarnya

Berikut adalah beberapa agen dan pangkalan resmi elpiji 3 kg di Kecamatan Cipondoh Tangerang dan sekitarnya yang bisa menjadi referensi bagi masyarakat:

Agen Resmi LPG 3 Kg di Cipondoh

Berikut beberapa lokasi agen dan pengkalan resmi di Cipondoh Tangerang dan sekitarnya.

  1. PT Kharisma Pratiwi Sejahtera
    • Alamat: Jl. Kihajar Dewantoro, RT.003/RW.002, Gondrong, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten 15146
  2. PT Aria Putra Persada
    • Alamat: Jl. KH. Hasyim Ashari No.10, RT.006/RW.003, Poris Plawad Utara, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten 15122
    • Jam Operasional: 08.00 – 17.00 WIB (Senin – Sabtu)

Pangkalan Resmi LPG 3 Kg di Cipondoh

  1. Pangkalan Gas LPG 3 Kg Kuning Jaya
    • Alamat: Jl. Poris Paradise 2 No.3 Blok B1, Cipondoh Indah, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten 15148
  2. Pangkalan Gas LPG 3 Kg Wiyono
    • Alamat: Jl. Taman Elok No.1, RT.008/RW.005, Cipondoh Makmur, Kec. Cipondoh, Kota Tangerang, Banten 15148

Selain di Cipondoh, ada juga beberapa pangkalan elpiji 3 kg di kecamatan sekitar yang bisa dijadikan alternatif jika stok di wilayah Cipondoh terbatas.

Agen dan Pangkalan Resmi di Sekitar Cipondoh

  1. PT Rizkina Sedaya Sejahtera
    • Alamat: Jl. Tanah Seratus No.18, RT.002/RW.001, Paninggilan Utara, Kec. Ciledug, Kota Tangerang, Banten 15153
  2. Pangkalan Gas LPG 3 Kg Erwin Kusyana
    • Alamat: Jl. Dewa Ruci II No.13 Blok D4, RT.004/RW.07, Tajur, Kec. Ciledug, Kota Tangerang, Banten 15152
  3. Pangkalan Gas LPG 3 Kg Lita
    • Alamat: Jl. Kp. Sekarwangi, RT.004/RW.007, Neglasari, Kec. Neglasari, Kota Tangerang, Banten 15129
  4. Pangkalan Gas LPG 3 Kg Melan
    • Alamat: Jl. Kp. Sekarwangi No.20, RT.03/RW.007, Neglasari, Kec. Neglasari, Kota Tangerang, Banten 15129
  5. Pangkalan Gas LPG 3 Kg Dewi Setiawati
    • Alamat: Jl. Sindangsana, RT.001/RW.002, Neglasari, Kec. Neglasari, Kota Tangerang, Banten 15129

Cara Mengecek Ketersediaan Gas di Pangkalan Resmi

Bagi masyarakat yang ingin mencari pangkalan resmi terdekat atau mengecek ketersediaan stok gas elpiji 3 kg, Pertamina telah menyediakan platform online yang bisa diakses melalui link berikut: https://subsiditepatlpg.mypertamina.id/infolpg3kg

Dengan mengakses link tersebut, masyarakat bisa mendapatkan informasi real-time mengenai lokasi pangkalan, harga gas sesuai HET, dan ketersediaan stok.

Ikuti dan baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.

Cipondoh

elpiji 3kg

Gas elpiji

Gas elpiji 3 kg

Kota tangerang

Tangerang Raya


Populer

Kejati Banten Geledah Kantor DLH Tangsel, Usut Dugaan Korupsi Rp75 Miliar
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami