Jurnalistika.id – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Cilegon mengadakan kegiatan Rapat Pleno II. Silaturahmi Alumni, Tausiyah, Santunan yatim piatu dan Buka bersama yang bertempat di Gedung Training Center Guru Dinas Pendidikan Kota Cilegon, Sabtu (01/05/2021).
Hadir dalam acara tersebut Alumni-alumni HMI Cabang Cilegon, Stafsus Dirut PT. KBS, Lurah Masigit, Ketua GP Ansor Cilegon, Ketum Badko Mal-Malut, Pengurus Bakoornas LDMI PB HMI.
Ketua pelaksana, Faisal Bakri mengucapakan, banyak terima kasih kepada elemen yang telah membantu acara tersebut baik pemerintahan atau non pemerintahan serta senior-senior yang selalu menghantarkan untuk selalu berikhtiar pada hal yang baik.
“Kita pasti menemukan hal yang baik pula dan semoga elemen yang telah support moril dan materilnya akan dilipatgandakan balasan kebaikannya dan tak luput pula pada seluruh kader Himpunan Mahasiswa Islam cabang Cilegon yang telah berpartisipasi berjuang bersama dan sama-sama kerja itulah sebagai nilai loyalitas kami yang harus dijaga terun temurun. Karna perjuangan itu akan indah jika aku dan kau menjadi kita,” ujarnya.
Ketua Umum HMI Cabang Cilegon, Rikil Amri mengatakan, sidang pleno II harus dilgelar setiap semester kegiatan selama periode berlangsung. Fungsi dan wewenang pleno juga membahas laporan pengurus cabang tentang pelaksanaan ketetapan kongres setiap semester.
“Acara ini diawali dengan santunan yatim piatu dan buka bersama, harapan nya kita selalu mendapatkan keberkahan dalam setiap kegiatan yang kami laksanakan, dan bermanfaat bagi orang yang membutuhkan,” pungkasnya.
Baca juga: Hj. Zulfa Sungki Setiawati Turut Partisipasi dalam Dapur Ramadhan SEMMI Tangsel