jurnalistika.id – Sinar Mas Land melalui Bidang CSR menggelar Talkshow bertema “Pemberdayaan Perempuan” di Auditorium Green Office Park (GOP) 9, BSD City, Kamis (24/3/22). Talkshow tersebut sekaligus launching buku otobiografi Lista Hurustiati berjudul “Rajutan Asa dan Juang”.
Lista menjelaskan, buku tersebut adalah kilas balik perjalanan hidupnya yang telah melalui berbagai fase dan pengalaman.
Buku tersebut, kata Lista, adalah rajutan-rajutan kenangan dan asa kehidupan masa kecil hingga menjadi orang tua dan seorang ibu.
Melalui buku tersebut, Lista ingin membagikan pengalamannya sebagai seorang anak yang terinspirasi dari bapak yang berprofesi sebagai seorang polisi dan ibu yang seorang pengusaha.
“Saya berharap buku ini bisa jadi cerminan, bisa menjadi inspirasi, bisa jadi pengalaman hidup bagi siapapun yang membacanya,” kata Lista, di GOP 9, Kamis (26/3/22).
Baca juga: Peringati Hari Lahir, Lista Gelar Santunan Anak Yatim
Selain itu, Lista menjelaskan, buku tersebut adalah pengalaman pribadi yang menceritakan bahwa setiap orang tidak pernah mengetahui bahwa ke depan ia akan jadi seperti siapa dan menjadi apa.
Orangtua Adalah Inspirasi di Balik Rajutan Asa dan Juang
Di dalam buku tersebut, Lista menceritakan kisah dan perjuangan kedua orangtuanya yang berperan membentuknya menjadi seperti saat ini.
Dia mengungkapkan, Ibunya yang menjalani berbagai pekerjaan merupakan sebuah keharusan. Hal itu, papar Lista, dalam kondisi keluarga dengan 5 anak tidak memungkinkan hanya mengandalkan gaji seorang polisi.
“Selain sebagai Istri dan ibu rumah tangga, beliau (Ibu) juga seorang pengusaha. Ibu saya berinisiatif, di samping sebagai seorang Bhayangkari, beliau juga membuka berbagai usaha. Seperti konveksi, make-up pengantin, dan juga beberapa pelatihan yang ia berikan kepada ibu-ibu di lingkungannya saat itu,” ucap Lista.
Lebih lanjut, Lista mengungkapkan, inspirasi tersebut kemudian ia susun menjadi sebuah buku catatan yang menjadi kilas balik kehidupan pribadinya terkait hubungan rumah tangga, seorang politisi maupun ketika jadi seorang pengusaha.
“Dari situ lah saya berfikir, saya ingin berbagi pengalaman ini kepada masyarakat banyak,” kata Lista.
Baginya, perempuan harus multi talenta, ia juga berpesan, meskipun berada di titik nadir pun perempuan harus tetap kuat.
“Saya ingin semua perempuan di manapun bisa terus bangkit. Fokus pada apa yang ada dalam diri, talenta, tidak perlu harus bergunjing dan memusuhi orang lain,” pungkasnya.
Baca juga: Omset Tetap Stabil, Ini Strategi UMKM Tangsel Hadapi Lonjakan Harga
Launching buku “Rajutan Asa dan Juang” didukung penuh oleh CSR Sinarmas Land. Rencananya hasil penjualan buku tersebut akan digunakan untuk membantu pelaku UMKM dan perempuan agar berdikari dalam berwirausaha.