Jurnalistika
Loading...

Momen Ganjar Tantang Prabowo Bantah Data Ranking Pertahanan RI di Debat Pilpres 2024

  • Arief Rahman

    08 Jan 2024 | 09:25 WIB

    Bagikan:

image

Prabowo Subianto (kiri) dan Ganjar Pranowo (kanan) saat debat capres ketiga Pilpres 2024. (Tangkapan layar YouTube KPU)

jurnalistika.id – Calon presiden (capres) nomor urut 03, Ganjar Pranowo menantang capres nomor urut 02, Prabowo Subianto membantah data yang ia tunjukkan terkait ranking keamanan Republik Indonesia (RI) saat debat capres ketiga Pilpres 2024, Minggu (7/1/2024).

Momen itu terjadi saat debat capres ketiga memasuki sesi tanya jawab antar kandidat. Tepatnya ketika Ganjar mendapatkan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan kepada Prabowo.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mempertanyakan mengapa sejumlah data menunjukkan indeks pertahanan Indonesia menurun. Ia juga meminta Prabowo untuk memberikan solusi terkait permasalah tersebut.

“Pak saya senang bapak kalau mau bantah data saya. Global peace kita menurun, global military kita turun, kapabilitas militer dari Lowy Institute Asia Power Indeks turun, proporsi anggaran militer turun,” kata Ganjar Pranowo.

Baca juga: Prabowo Sindir Anies: Pemimpin Bawa Agenda, Tidak Hanya “Omon-Omon”

“Saya ingin tanya, capaian MEF itu cuma sampai 65,49 persen dari target 79 persen. Kenapa terjadi penurunan?” tanya Ganjar melanjutkan.

Begitu selesai menanyakan, Prabowo lantas menjawab dengan mengatakan pihaknya sebenarnya telah menyusun rencana pertahanan. Namun terkendala karena adanya pandemi global dan juga yang menentukan pembelanjaan ada unsur dari Menteri Keuangan.

“Masalah yang kita hadapi, tolong, saya memang sudah menjadi menteri pertahanan empat tahun. Tetapi kita diganggu oleh Covid, oleh dua tahun dimana terjadi refocusing,” jawab Prabowo.

“Jadi sebagai seorang menteri, sebagai seorang team player saya harus loyal. Jadi saya tidak banyak bicara di depan umum,” sambungnya.

Ganjar Merasa Tidak Puas Jawaban Prabowo

Usai mendengar jawaban Prabowo, Ganjar justru mengaku tidak puas. Menurutnya, Menteri Pertahanan itu tidak menjawab sama sekali pertanyaannya dan kembali menantang Prabowo untuk membantah data yang diberikan.

“Maaf kali ini bapak tidak menjawab sama sekali. Saya ingin data yang bapak katakan salah, itu silahkan Anda bantah. Bapak tidak mampu bantah dan bapak sebutkan pesawat bekas,” ungkap Ganjar.

Prabowo sontak memberikan penjelasan kembali. Ia berpendapat tidak adil  jika Ganjar meminta penjelasan yang panjang dan jelas, sementara ada batasan waktu dari KPU di waktu debat.

Baca juga: Saat Anies dan Prabowo Saling Sentil di Debat Pilpres, dari Anggaran hingga Food Estate

“Anda minta saya kasih penjelasan yang begitu rumit tapi waktu saya terbatas. Oh  saya transparan saudara, dan yang saya katakan kalau kita bicara MEF, MEF itu mulai dari beberapa periode yang lalu,” tambah Prabowo.

Diketahui Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar debat ketiga Pilpres 2024 pada Minggu (7/1). Debat digelar di Istora Senayan, Jakarta.

Dalam debat ketiga ini, ketiga capres yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo yang maju untuk beradu gagasan. Tema yang diangkat pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri.

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.

debat capres

Ganjar Pranowo

Pemilu 2024

Pilpres 2024

Prabowo Subianto


Populer

5 Fakta Soal Insiden Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami