jurnalistika.id – Pengurus Cabang (PC) Inisiator Perjuangan Ide Rakyat (Inspira) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat membangun sinergi untuk menciptakan kehidupan demokrasi yang berkualitas.
“Kami siap bersinergi dengan Bawaslu Kota Tangerang Selatan dalam rangka mewujudkan demokrasi yang berkualitas,” kata Fitra Nanda, Ketua Umum PC INSPIRA Tangsel, Jumat (15/7/2022).
Fitra menjelaskan bahwa mengawal pembangunan Kota Tangerang Selatan merupakan komitmen dan menjadi fokus terbentuknya PC Inspira di Tangsel.
Menurutnya, pemilu akan menentukan kualitas demokrasi. Untuk itu, semua kalangan masyarakat harus ikut terlibat dalam mensukseskannya.
“Apalagi nanti di (Pemilu) 2024 semuanya serentak,” beber Fitra.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Tangsel, Muhammad Acep menyambut baik organisasi kepemudaan dan kemahasiswaan untuk sama-sama mengawal dan memantau pemilu.
“Kita sukseskan pemilu di Kota Tangerang Selatan dengan Jujur adil,” kata Acep.
Acep juga mengapresiasi kehadiran PC Inspira yang ingin berkontribusi di ranah kepemiluan untuk mewujudkan pemilu yang lebih bersih dan bermartabat.
“Terima kasih untuk INSPIRA Kota Tangerang Selatan Semoga sinergi kita membawa kemanfaatan,” katanya.
Selain itu, Acep juga berpesan agar Inspira Tangsel yang notabene pengurusnya merupakan sarjana agar menjadi contoh yang membuktikan bahwa idealisme mahasiswa itu tidak surut ketika sudah menjadi sarjana atau alumni.
Menurut Acep, justru ketika sudah menjadi sarjana, setiap orang harus semakin berani menegakkan kebenaran.
“Ketika itu salah katakan salah, jika itu benar katakan benar,” ujarnya.
Baca juga: Inspira Tangsel Teguhkan Komitmen Sebagai Mitra Kritis Pemerintah Kota
(fsy)
Dapatkan berita pilihan jurnalistika.id setiap hari langsung ke ponsel di Grup Telegram “Sahabat Jurnalistika”. Mari bergabung dengan cara Klik link ini, kemudian join.