Jurnalistika
Loading...

PMI Terima Donasi Rp 1,99 M Untuk Korban Gempa Cianjur

  • Firman Sy

    05 Des 2022 | 14:41 WIB

    Bagikan:

image

Penyerahan donasi dari PT Mitsubisi Motor Indonesia, PT Moya Indonesia, dan Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) kepada Palang Merah Indonesia (PMI), di Jakarta, Senin (5/12/2022). (Dok. Palang Merah Indonesia)

jurnalistika.id – Palang Merah Indonesia (PMI) Pusat menerima donasi senilai Rp 1,99 miliar untuk korban gempa Cianjur, Jawa Barat. Donasi tersebut terhimpun dari 3 perusahaan yang berkomitmen membantu para korban gempa Cianjur, yang hingga kini masih hidup di pengungsian.

Rinciannya, dari PT Mitsubisi Motor Indonesia sebesar Rp 575 juta, dari PT Moya Indonesia sebesar Rp 750 juta, dan dari Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) sebesar Rp 670 juta.

Penyerahan donasi berlangsung di markas pusat PMI di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (5/12/2022).

Donasi diterima langsung oleh Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla. Jusuf Kalla pun berjanji akan segera menyalurkan donasi tersebut kepada korban gempa.

“Saya berterima kasih kepada bapak-bapak sekalian yang telah menyumbang kepada korban bencana alam di Cianjur. Kami dari PMI akan menyalurkan bantuan bapak-bapak semua kepada masyarakat yang menjadi korban gempa,” ujar JK dalam siaran pers, Senin.

JK menjelaskan, PMI adalah lembaga di antara pihak pemberi dan penerima. Sebab tugas PMI adalah menyalurkan bantuan.

“PMI itu berada di tengah seperti logo PMI. Bapak semua itu tangan di atas, sedangkan PMI berada ditengah yang akan menyalurkan bantuan bapak-bapak,” jelasnya.

Lebih lanjut JK mengungkapkan bahwa dalam setiap bencana, PMI selalu menjadi lembaga yang paling lama berada di lokasi bencana.

Menurut JK, setidaknya PMI akan bekerja selama 6 bulan pada setiap lokasi bencana. Hal itu karena PMI juga menangani rehabilitasi pasca bencana termasuk penyediaan air bersih bagi korban.

 “Kalau PMI itu bekerja selama 6 bulan di setiap ada bencana. Kenapa PMI paling lama? Karena PMI bekerja sampai rehabilitasi selesai. PMI juga menyediakan air bersih bagi para korban bencana dikarenakan masyarakat umumnya membutuhkan air bersih,” ungkap JK.

Baca berita lainnya di Google News, klik di Sini.

(sumber: Kompas.com)

gempa cianjur

Palang Merah Indonesia

PMI


Populer

5 Fakta Soal Insiden Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami