jurnalistika.id – Hasil real count terkini di situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) menunjukkan, untuk Pilpres pasangan calon 2, Prabowo-Gibran tetap unggul. Sementara untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR RI, suara terbanyak masih dipimpin Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Bedasarkan pantauan jurnalistika.id pada Rabu (28/2/2024) pukul 09.24 WIB di situs KPU, prores real count Pilpres 2024 sudah mencapai 77,65 persen.
Melihat dari segi wilayah, persentase tertinggi real count berada di Provinsi Bengkulu yang sudah mencapai 94,20 persen. Di sini pasangan Prabowo-Gibran unggul dengan jumlah 844.281 suara, diikuti paslon Anies-Muhaimin 218.440 suara, dan Ganjar-Mahfud memperoleh suara paling sedikit dengan 140.281 suar.
Baca juga: Mahfud MD Sebut Hak Angket Tak Bisa Ubah Hasil Pemilu 2024
Provinsi lain yang juga sudah mencapai 90 persen lebih adalah Lampung, Sulawesi Barat, Sulawesi Utara, dan Sumatera Barat. Suara Prabowo-Gibran mayoritas unggul di sejumlah provinsi tersebut.
Hanya di Sumatera Barat yang sudah mencapai real count 90,59 persen, Anies-Muhaimin unggul dengan perolehan 1.543.902 suara. Prabowo-Gibran di urutan kedua dengan 1.080.961, dan Ganjar-Mahfud hanya 107.569 suara.
Hasil Real Count Pilpres Terkini
Berikut hasil real count Pilpres 2024 terkini secara nasional per Rabu (28/2) dengan progres 77,65 persen suara yang masuk.
- Anies-Muhaimin jumlah suara 31.265.701 (24,47 persen)
- Prabowo-Gibran jumlah suara 75.173.417 (58,84 persen)
- Ganjar-Mahfud jumlah suara 21.326.703 (16,69 persen).
Real Count Pileg Sementara
Sementara untuk proses real count Pileg DPR RI 2024 sudah mencapai 65,26 persen. Jumlah perolehan suara terbanyak masih dipimpin oleh PDIP.
Berikut hasil lengkapnya yang diurutkan berdasarkan perolehan suara terbanyak.
- PDIP: 12.503.900 (16,53 persen)
- Golkar: 11.478.396 (15,17 persen)
- Gerinda: 10.143.382 (13,41 persen)
- PKB: 8.825.836 (11,67 persen)
- Nasdem: 7.176.020 (9,49 persen)
- PKS: 5.711.646 (7,55 persen)
- Demokrat: 5.650.060 (7,47 persen)
- PAN: 5.296.164 (7 persen)
- PPP: 3.026.493 (4 persen)
- PSI: 2.112.211 (2.79 persen)
- Perindo: 955.384 (1,26 persen)
- Gelora: 812.328 (1.07 persen)
- Hanura: 553.852 (0,73 persen)
- Partai Buruh: 446.220 (0,59 persen)
- Partai Ummat: 320.317 (0,42 persen)
- PBB: 252.360 (0,33 persen)
- Garuda: 220.154 (0,29 persen)
- PKN: 158.812 (0,21 persen).
KPU sampai sekarang masih terus melakukan proses perhitungan suara. Suara paslon Pilpres maupun partai di Pileg masih berpotentsi berubah.
Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.