Jurnalistika
Loading...

Sandiaga Uno Minta Pelaku Pariwisata Tak Genjot Harga pada Lebaran 2023

  • Arief Rahman

    10 Apr 2023 | 15:35 WIB

    Bagikan:

image

Menparekref Sandiaga Uno minta pelaku parekraf tak genjot harga pada Lebaran 2023. (Youtube: Kemenpargraf)

jurnalistika.id – Menteri Pariwisata dan Ekenomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menginstruksikan pelaku usaha pariwisata tidak menaikan harga selama musim libur Lebaran 2023. Hal itu juga berlaku bagi pengusaha di bidang ekonomi kreatif.

Menurut Sandiaga Uno, langkah tersebut penting dilakukan agar tidak terulang kejadian menaikkan harga ketika ada lonjakan kunjungan. Akibatnya, membuat pengunjung kapok dan enggan datang kembali.

“Kalau digetok mereka kapok, kalau dikejar-kejar mereka lari. Mereka tidak akan kembali,” ujar Sandiaga dalam agenda The Weekly Brief with Sandiaga Uno di Jakarta, Senin (10/4/2023).

Baca juga: Jennie Blackpink Kegep Beli Batagor, Sandiaga: Berkah untuk UMKM GBK

Terkait penetapan harga tiket masuk tempat wisata, Sandiaga mengatakan akan menyerahkan sepenuhnya ke pemangku kepentingan yang memiliki wewenang. Akan tetapi, pihaknya berharap ada diskusi yang baik untuk menyesuaikan dengan situasi terkini di Indonesia yang masih dalam masa pemulihan pandemi Covid-19.

Selain itu, Sandiaga Uno juga berharap agar semua pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif (Parekraf) fokus pada wisata berkualitas, berkelanjutan dengan menghadirkan pengalaman aman nyaman menyenangkan.

Prediksi Perputaran Ekonomi

Selanjutnya, Kemenparekraf memprediksi terdapat perputaran ekonomi sebesar Rp100 – 150 triliun pada masa Lebaran 2023 mendatang. Kemudian peningkatan pergerakan masyarakat juga naik sebesar 50 persen dibanding tahun lalu, dan sebanyak 123,8 juta pergerakan diperkirakan terjadi tahun ini.

“Kami menargetkan 25 persen dari pergerakan wisatawan nusantara (wisnu) tahun ini atau 300 juta lebih dapat tercapai,” ungkapnya.

Berdasarkan perkiraan tersebut, Sandiaga mengajak seluruh pelaku industri parekraf memanfaatkan peluang dengan meningkatkan penjualan. Hal itu bisa dicapai dengan memberikan pelayanan terbaik guna menciptakan wisata yang aman, nyaman dan menyenangkan.

Dengan begitu pengunjung menurutnya akan tertarik membeli produk-produk kreatif lokal. Sehingga menjadi keuntungan serta dapat meningkatkan pendapatan.

Sandiaga juga turut mengajak berbagai pihak agar terus menjaga momentum perbaikan pasca pencabutan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Mengingat tahun lalu kondisinya tidak sebaik sekarang ini.

Baca berita dan ikuti jurnalistika di Google News, klik di Sini.

(arn/red)

lebaran 2023

Pariwisata

Sandiaga Uno


Populer

PSSI Resmi Akhiri Kerja Sama dengan Shin Tae Yong
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami