Jurnalistika
Loading...

Sedihnya Warga Taman Mangu, 3 Pekan Berteman dengan Banjir yang Tak Kunjung Surut

  • Jurnalistika

    25 Nov 2024 | 09:25 WIB

    Bagikan:

image

Banjir di Taman Mangu, Pondok Aren, Tangerang Selatan. (Dok. RRI/Saadatuddaraen)

jurnalistika.id – – Banjir yang melanda Perumahan Taman Mangu Indah, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, terus menjadi perhatian. Hingga Minggu (25/11/2024), genangan air belum juga surut, meski sudah tiga pekan berlalu.

Ketinggian air bahkan mencapai sekitar 50 sentimeter, menyulitkan aktivitas warga setempat.

“Kemungkinan (tinggi muka air) terus naik. Banjir sudah tiga pekan tak surut-surut,” ujar Satgas BPBD Kota Tangsel, Hermawan, Minggu (24/11/2024).

Baca juga: Warga Taman Mangu Indah Tuntut Ganti Rugi Usai Tanggul Jebol Akibat Hujan Deras

Sejak tiga pekan terakhir, banjir yang terjadi pada Minggu malam ini menjadi kali keenam. Masalah ini diperparah oleh proyek tanggul di sekitar perumahan yang belum selesai dicor beton, sehingga tidak mampu menahan luapan air.

“Kondisi saat ini air Kali Cantika tumpah ke jalan sudah melewati tanggul. Aliran kali persis di perumahan tersebut sudah luber,” jelas Hermawan.

Komandan Peleton Satgas BPBD Kota Tangsel, Dian Wiryawan, mengungkapkan bahwa debit air hujan yang tinggi menjadi penyebab utama banjir kali ini.

“Air luber atau tumpah dan ada yang rembes di satu titik sebelum atas tanggul,” katanya.

Baca juga: Taman Mangu Pondok Aren Banjir Lagi, 360 KK Terisolasi

Hingga berita ini diturunkan, warga di kawasan terdampak terus berupaya menjaga barang-barang mereka dari kerusakan. Sementara petugas BPBD memantau kondisi di lapangan untuk mengantisipasi kemungkinan memburuknya situasi.

Pemerintah setempat diharapkan segera mengambil langkah konkret untuk menyelesaikan proyek tanggul dan menangani penyebab banjir secara menyeluruh.

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini

banjir Taman Mangu

Pondok Aren

Taman Mangu

Tangerang Raya

Tangerang Selatan

Tangsel


Populer

Data 100 Persen! Simak Hasil Quick Count Pilkada 2024 di Jakarta, Banten, dan Jawa
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami