jurnalistika id – Universitas Pamulang melaksanakan wisuda ke-86. Ada yang spesial dalam wisuda kali ini lantaran jadi momentum pertama bagi Unpam mewisuda seorang tunanetra. Tak hanya itu, mahasiswa tunanetra tersebut juga menjadi salah satu wisudawan terbaik.
Wisudawan tunanetra yang menjadi wisudawan terbaik tersebut adalah Aris Yohanes Elean. Ia menjadi wisudawan terbaik pada Program Studi (prodi) Teknik Informatika Universitas Pamulang.
Aris meraih gelar sarjana teknik komputer dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) nyaris sempurna, yakni 3,59. Pria asal Lebak Bulus, Jakarta Selatan ini menyelesaikan masa studinya dalam kurun waktu 4 tahun. Ia resmi diwisuda pada Minggu (17/7/2022) di Auditorium Kampus 2 Universitas Pamulang, Viktor, Kota Tangerang Selatan.
Karenanya, Ia diberikan kesempatan mewakili para wisudawan Unpam ke-86 untuk memberikan kesan selama studi di Universitas Pamulang.
Aris mengucapkan terima kasih atas kesempatan pendidikan yang diberikan oleh Universitas Pamulang. Ia menilai Unpam adalah lembaga pendidikan tinggi yang inklusif lantaran memberikan akses kepada seorang tunanetra sepertinya untuk meraih gelar sarjana.
Perjuangan Aris dalam meraih gelar sarjana tidak semudah yang dibayangkan. Kondisi penglihatan serta kondisi ekonomi keluarga yang terbatas membuatnya harus mengulur waktu untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
Aris bercerita, selepas SMA pada 2007 ia tidak langsung melanjutkan pendidikan ke universitas. Ia terlebih dahulu harus bekerja sambil menabung sebagai bekal untuk menggapai mimpi-mimpinya.
“Selain itu, sebagai seorang disabilitas. Pada mas itu belum ada universitas yang belum bisa memberikan kesempatan kepada kami karena tunanetra untuk belajar pada prodi yang terkait komputer,” kenangnya.
“Tentu dengan berbagai pertimbangan. Apakah tunanetra bisa mengikutinya? Apa kampus telah siap? Apakah kami tunanetra ini tidak akan merepotkan?,” imbuh Aris bertanya-tanya tentang universitas mana yang membuka prodi tentang komputer bagi seorang tunanetra sepertinya.
Aris Menjadi Wisudawan Tunanetra Pertama di Unpam
Seiring waktu berlalu, setelah 10 tahun ia memendam cita-citanya. Aris mendengar kabar bahwa kampus Unpam menjabat tangannya. Kesempatan tersebut tidak lantas Aris sia-siakan.
“Universitas Pamulang menjadi kampus pertama yang menerima orang-orang seperti kami. Bahkan berkuliah di program studi teknik informatika dan sistem informasi,” kata Aris.
Aris menyebut kesempatan untuk kuliah di Unpam dengan prodi teknik informasi tersebut sebagai kesempatan emas yang tidak terbanding dengan apapun.
Meski sebagian besar masyarakat menganggap tunanetra mendapatkan pendidikan dengan fokus ilmu komputer itu merupakan hal yang masih mustahil. Namun, Aris bisa membuktikannya, bahkan menjadi mahasiswa tunanetra dengan predikat wisudawan terbaik pada prodi teknik informatika.
Ia berkomitmen untuk menjadikan Kepala Yayasan Sasmita Jaya, Dr. (HC) H. Darsono sebagai tauladan untuk berkontribusi memudahkan orang untuk mengakses pendidikan tinggi.
Selama kuliah di Unpam, Aris mendapat beasiswa penuh, ini sesuai dengan komitmen Yayasan Sasmita jaya yang memberikan pelayanan pendidikan yang terjangkau bagi semua kalangan.
Atas prestasinya itu, Aris juga diberikan beasiswa untuk melanjutkan studi di program Pascasarjana Universitas Pamulang.
Baca juga: Inilah Aslam, Organisatoris yang Jadi Wisudawan Terbaik Magister Ilmu Hukum Unpam
Dapatkan berita pilihan jurnalistika.id setiap hari langsung ke ponsel di Grup Telegram “Sahabat Jurnalistika”. Mari bergabung dengan cara Klik link ini, kemudian join.