Jurnalistika
Loading...

Mendekati Pilkada Serentak, Permatara Adakan Sosialisasi Pilkada di Pasar Kita Pamulang

  • Mery

    20 Nov 2020 | 21:06 WIB

    Bagikan:

image
Photo/Ilustrasi

Jurnalistika.id– Mendekati pilkada serentak 9 Desember mendatang, Pergerakan Mahasiswa Tangerang Raya (PERMATARA), menggelar Sosialisasi Pilkada pada Kamis, (19/11) bersama dengan Komisi Pemilihan Umum Kota Tangerang Selatan (Tangsel) di Pasar Kita Pamulang-Tangsel.

Ketua Umum PERMATARA, Ilham Rachmat, menjelaskan kegiatan sosialisasi ini adalah salah satu bentuk pro edukasi terhadap upaya meningkatkan kesadaran dan partisipasi pilkada.

“Kegiatan ini adalah bentuk pro edukasi terhadap penyelenggaraan pilkada demi terselenggaraya estafet kepemimpinan di kota Tangerang Selatan serta membangun semangat masyarakat untuk wajib memilih walaupun sedang adanya wabah Covid -19,” ungkapnya saat diwawancarai, Kamis (19/11).

Baca juga: Kemenko Akui Terkendala Data Dalam Pembagian Bansos Akui Terkendala Data Dalam Pembagian Bansos

Selain itu, Ilham menjelaskan, kegiatan ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai elemen masyarakat. Diantaranya, KPU Tangsel, Mahasiswa se-Tangerang Selatan, berbagai kalangan organisasi kepemudaan, dan segmen komunitas.

“Kegiatan ini diikuti oleh puluhan peserta dan KPU Tangsel, Mahasiswa se-Tangerang Selatan, berbagai kalangan organisasi kepemudaan, dan segmen komunitas,” jelasnya.

Dengan adanya sosialisasi tersebut, masyarakat mengaku lebih terbuka wawasannya terkait pilkada serentak 9 Desember mendatang. Meskipun masih dalam situasi pandemi, mereka menyadari pilkada serentak merupakan momentum untuk memilih pemimpin masa depan khususnya di Tangsel, agar Tangsel menjadi lebih baik.

Baca juga: Wagub DKI Pastikan Tak Ada perayaan Tahun Baru 2021 Yang Sebabkan Kerumunan2021

“Meskipun masih dalam kondisi pandemi, pilkada serentak nanti pada 9 Desember tidak menjadi penghalang untuk kami memilih pemimpin terbaik guna menjadikan Tangsel yang lebih baik,” ucap salah satu peserta sosialisasi Pilkada di Pasar Kita Pamulang, Kamis (19/11).

Adapun para kandidat pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Tangsel diantaranya yaitu Muhamad dan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (Sara) dengan nomor urut 01, Siti Nur Azizah dan Ruhamaben di nomor urut 02, Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan di nomor urut 03.

Pasar Kita Pamulang

Permatara

Pilkada serentak

Pilkada tangsel

Pilkada2020


Populer

5 Fakta Soal Insiden Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami