Jurnalistika
Loading...

Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 12 Oktober 2023

  • Arief Rahman

    12 Okt 2023 | 07:55 WIB

    Bagikan:

image

Jadwal lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (Dok. Istimewa)

jurnalistika.id – Jadwal pertandingan leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan berlangsung mulai Kamis, (12/10/2023) hari ini. Terdapat sepuluh pertandingan yang akan berlangsung dengan mempertemukan 20 negara.

Duel antara Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam juga akan digelar serentak bersama sembilan pertandingan lainnya. Laga ini menjadi salah satu yang paling ditunggu publik sepak bola Tanah Air karena akan melihat skuad kesayangan berjuang memperebutkan tiket ke babak selanjutnya.

Baca juga: Prediksi Line Up Indonesia vs Brunei Darussalam, Jordi Amat hingga Ivan Jenner Absen

Namun, pertandingan Indonesia vs Brunei Darussalam bukan laga pertama yang akan bergulir di leg perdana kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Melainkan laga Myanmar vs Makau akan menjadi laga pembuka.

Setelah itu baru akan dilanjutkan dua laga serentak, Maladewa menghadapi Bangladesh dan China Taipei bertemu Timor Leste. Kemudian dilanjutkan duel Singapura kontra Guam dan Nepal vs Laos.

Sebelum beberapa laga tersebut berakhir, baru Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam. Bersamaan dengan dua pertandingan lain, yaitu Hong Kong vs Bhutan dan Kamboja vs Pakistan.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Nathan Tjoe-A-On, Pemain Liga Inggris yang Ingin Bela Timnas Indonesia

Sementara Afghanistan bakal duel dengan Mongolia setelah semua laga sebelumnya berakhir. Terakhir bentrokan antara Yaman vs Sri Lanka akan menutup leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Jadwal Pertandingan Pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Berikut sudah dirangkum jadwal lengkap pertandingan leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang akan bergulir hari ini.

Kamis, 12 Oktober 2023

  • 16.30 WIB: Myanmar vs Makau
  • 18.00 WIB: Tionghoa Taipei vs Timor Leste
  • 18.00 WIB: Maladewa vs Bangladesh
  • 18.30 WIB: Singapura vs Guam
  • 18.45 WIB: Nepal vs Laos
  • 19.00 WIB: Indonesia vs Brunei
  • 19.00 WIB: Hong Kong vs Bhutan
  • 19.00 WIB: Kamboja vs Pakistan
  • 21.00 WIB: Afghanistan vs Mongolia
  • 00.00 WIB: Yaman vs Sri Lanka.

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.

Brunei Darussalam

jadwal bola

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia


Populer

Fakta-fakta Penemuan Mayat Satu Keluarga di Ciputat
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami