Jurnalistika
Loading...

Update Klasemen dan Ranking FIFA Indonesia Usai Kalahkan Myanmar di Piala AFF

  • Arief Rahman

    10 Des 2024 | 08:35 WIB

    Bagikan:

image

Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. (Dok. PSSI)

jurnalistika.id – Timnas Indonesia memulai kiprah di Piala AFF 2024 dengan hasil positif. Dalam laga perdana Grup B melawan Myanmar, Skuad Garuda berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 di Stadion Thuwunna, Myanmar, Senin (9/12/2024).

Gol kemenangan Indonesia lahir berkat bunuh diri Zin Nyi Nyi Aung, yang dipicu tekanan masif dari lini serang tim asuhan Shin Tae-yong.

Baca juga: Daftar 26 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Bertabur Pemain Muda

Pada babak pertama, Indonesia sempat kesulitan mengembangkan permainan. Meski mengandalkan skuat muda, Timnas Garuda harus menghadapi beberapa serangan berbahaya dari tuan rumah.

Beruntung, kiper Cahya Supriadi tampil gemilang di bawah mistar, menggagalkan peluang emas Myanmar. Perubahan besar terjadi di babak kedua setelah Shin Tae-yong memasukkan Asnawi Mangkualam, Rafael Struick, dan Victor Dethan.

Pergantian ini membawa angin segar bagi permainan Indonesia, yang mulai mendominasi penguasaan bola dan menciptakan peluang lebih banyak.

Gol penentu lahir pada menit ke-72 dari situasi bola mati. Lemparan jauh Pratama Arhan menciptakan kekacauan di kotak penalti Myanmar.

Sepakan keras Asnawi sempat membentur mistar, lalu memantul ke penjaga gawang Myanmar sebelum akhirnya masuk ke gawang. Gol bunuh diri tersebut menjadi pembeda di laga ini.

Meski kedua tim terus berusaha menambah angka, hingga peluit panjang dibunyikan skor 1-0 tetap bertahan untuk kemenangan Indonesia.

Menambah Poin Indonesia di Ranking FIFA

Kemenangan ini membawa dampak pada peringkat FIFA Timnas Indonesia. Berdasarkan perhitungan situs Football Ranking, tambahan 1,8 poin akibat kemenangan atas Myanmar cukup untuk membawa Indonesia naik satu peringkat ke posisi 124, menggusur Rwanda.

Namun, perjuangan Skuad Garuda untuk mengejar Estonia di posisi 123 masih berat. Selisih enam poin dengan negara Eropa itu tidak mudah dikejar, terutama mengingat rendahnya bobot poin yang diberikan pada pertandingan Piala AFF.

Sementara itu, kekalahan ini menjadi pukulan bagi Myanmar. Mereka harus turun satu peringkat ke posisi 168, digeser oleh St. Lucia.

Baca juga: Timnas Indonesia Tak Bidik Juara Piala AFF 2024, Lolos Final Sudah Baik

Setelah kemenangan ini, Timnas Indonesia akan kembali berlaga pada Kamis (12/12/2024). Kali ini, mereka menjadi tuan rumah di Stadion Manahan, Surakarta, untuk menghadapi Laos.

Laga ini menjadi peluang emas bagi Indonesia untuk terus memperbaiki posisi di klasemen Piala AFF sekaligus menjaga momentum positif.

Dengan modal kemenangan di laga perdana, harapan besar tersemat pada Tim Garuda untuk melangkah lebih jauh di turnamen bergengsi ini.

Klasemen Grup B Piala AFF

Berkat kemenangan ini, Indonesia untuk sementara berada di peringkat kedua Grup B Piala AFF 2024, di bawah Vietnam yang mencetak lebih banyak gol pada laga perdananya.

Berikut klasemen sementara Grup B.

  • Vietnam poin 3
  • Indonesia poin 3
  • Filipina poin 0
  • Myanmar poin 0
  • Laos poin 0

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini

klasemen Piala AFF 2024

Myanmar

Piala AFF 2024

Ranking FIFA

Timnas Indonesia


Populer

Fakta-fakta Penemuan Mayat Satu Keluarga di Ciputat
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami