Jurnalistika
Loading...

Tips Cantik Ala Make Up Artist, Cantik Itu Kamu

  • Ratu Masrana

    14 Des 2021 | 07:15 WIB

    Bagikan:

image

Foto : Cantik itu kamu

jurnalistika.id – Definisi cantik setiap orang berbeda. Masyarakat memahami bahwa kriteria perempuan cantik itu tinggi, langsing, rambut lurus panjang, serta berkulit putih. yang jelas, cantik itu kamu.

Dunia teknologi membuat orang terutama kaum hawa berlomba-lomba menjadi cantik. Seperti ada kepuasan tersendiri bila tampil gaya dan oke di depan kamera.

Meski banyak aplikasi edit foto yang memungkinkan orang-orang meraih hasil gambar terbaik, tetap saja menjadi ayu dan trendy seperti PR tersendiri bagi kaum Hawa.

Ditemui di sebuah kafe di Depok, seorang pengusaha wanita di bidang make up artist, Lily Rulita, mengatakan bahwa setiap wanita yang terlahir ke dunia sesungguhnya adalah mahluk yang cantik dan sempurna.

“Kalo ganteng itu pasti cowok, hehe.. Mungkin yang mereka maksud adalah penyempurnaan. Padahal Tuhan sudah kasih kita penampilan dan bentuk yang sangat paripurna,” ujar wanita humoris ini.

Tak jarang, kaum perempuan melakukan segala cara termasuk operasi plastik demi mendapatkan kecantikan wajah yang optimal. Selain itu, banyak kaum hawa yang berlomba-lomba mencoba produk pemutih demi mendapatkan wajah yang putih mulus dan glowing.

“Sebetulnya yang benar adalah mengutamakan sehat terlebih dulu. Dengan sehat, seseorang akan terlihat cantik karena energi positif bahagia yang terpancar dari dalam. Sehat sudah pasti cantik. Tapi cantik belum tentu sehat,” owner Lily Rulita make up artist ini menjelaskan.

Cantik Dimulai Dari Kulit Yang Sehat

Alih-alih mengejar cantik, wanita yang memiliki motto ”Muda berkarya, tua berjaya dan mati masuk syurga” ini menganjurkan agar kaum Hawa lebih telaten dan rajin merawat kulit. Bukankah wajah termasuk salah satu bagian tubuh titipan Tuhan yang harus kita jaga dengan baik?

“Kadang orang lupa untuk merawat kulit wajah. Kaum hawa khususnya hanya menganggap wajah sebagai bagian yang harus terlihat oke, apalagi bila berurusan dengan kamera. Mereka lupa, bahwa menjaga kulit wajah agar tetap sehat adalah awal yang baik untuk mendapatkan wajah yang sehat. Kulit yang tidak terawat akan tampak kering dan kusam. Ini merupakan kulit yang tidak sehat. Sampai sini, paham kan kalau sehat itu cantik?”

Dengan sabar ia menjelaskan bahwa tidak semua orang berjenis kulit sama. Perbedaan ini menyebabkan pola treatment yang berbeda pula.

“Kita ambil contoh jenis kulit. Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda. Kulit yang sensitif tentu berbeda dengan kulit yang normal. Belum lagi kulit kering atau berminyak. Sebelum merawat kulit, tak hanya wanita, pria juga harus mengetahui jenis kulit masing-masing.” ungkapnya.

Terlepas dari jenis kulit masing-masing orang, menjaga kebersihan kulit adalah yang utama. Biasanya orang lupa membersihkan kulit sebelum tidur. Padahal perawatan ini sangat perlu demi mendapatkan kulit yang sehat juga cantik.

Menurutnya, sebelum tidur, kulit harus istirahat dari penggunaan produk kosmetik, kecuali kulit bermasalah yang perlu perhatian khusus.

“Selain itu, perbanyak konsumsi buah dan sayur yang mengandung vitamin dan anti oksidan. Hindari rokok dan alkohol, olahraga yang cukup, kontrol stress, gunakan produk yang tepat, rajin perawatan dan hindari paparan sinar matahari langsung,” ungkapnya panjang lebar.

Tips Cantik Khusus Merias Kulit Wajah

Disela-sela perbincangan kami, penyuka makanan oncom ini membagikan tips cantik khusus merias wajah :

  1. Membersihkan wajah terlebih dahulu
  2. Menggunakan produk yang sesuai dengan jenis kulit
  3. Memakai serum/pelembab/sunscream

Inilah langkah dasar sebelum kita melakukan make up terhadap wajah kita.

Just The Way You Are

“Cantik adalah wanita yang bisa menjaga dirinya sendiri luar dan dalam. Tentunya bukan hanya paras dan fisik saja. Sikap, perbuatan, pola pikir yang baik juga keindahan yang bisa disebut cantik atau istilah kerennya inner beauty.” katanya.

Cantik juga bukan mengada-ada apalagi sampai memaksa diri mengubah pemberian Tuhan dengan cara yang tidak bijaksana.

“Jadilah dirimu sendiri dan cantiklah apa adanya. Be just the way you are. Pada akhirnya, cantik itu kamu.” ungkap wanita kelahiran Jakarta ini menutup wawancara kami yang hangat.

Foto: Lily (kiri) bersama kliennya

Baca Juga:

cantik itu kamu

inner beauty

perawatan wajah

salon

tips cantik

Tips kecantikan


Populer

Potret Lautan Massa Aksi Penuhi Jalanan Depan Gedung Parlemen
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami