Jurnalistika
Loading...

Prediksi Skor Sturm Graz vs Girona di Liga Champions: Preview, Info Tim, Line Up, H2H

  • Arief Rahman

    26 Nov 2024 | 16:25 WIB

    Bagikan:

image

Strum Graz dan Girona akan bertemu di Liga Champions 2024-2025.

jurnalistika.id – Girona akan menyambangi kandang SK Sturm Graz pada matchday kelima Liga Champions musim 2024-2025. Pertemuan Sturm Graz vs Girona akan berlangsung di Worthersee Stadion, Kamis (28/11/2024) dijadwalkan mulai pukul 00.45 WIB.

Sturm Graz dan Girona memasuki pertandingan ini dalam situasi yang kurang baik. Tim wakil Austria dan Spanyol itu menuai tren buruk sepanjang Liga Champions musim ini dimulai.

Preview Pertandingan

Sturm Graz baru saja ditinggalkan pelatih Christian Ilzer yang melanjutkan karier di Hoffenheim. Kini Sturm ditangani oleh pelatih sementara, Jurgen Saumel.

Kekosongan kepemimpinan tersebut bisa menjadi tantangan tersendiri bagi Die Schwoazn. Walaupun menjadi pemuncak klasemen liga domestik Austria dengan torehan impresif 32 poin dari 14 laga, Sturm Graz belum mampu membawa performa tersebut ke pentas Eropa.

Mereka telah kalah dalam empat laga Liga Champions tanpa mencetak kemenangan maupun poin, dengan hanya satu gol yang berhasil dilesakkan dan enam kali kebobolan.

Baca juga: Jadwal Lengkap Liga Champions Pekan Ini, Lengkap dengan Klasemen Sementara

Namun, performa kandang Sturm Graz sedikit memberikan harapan. Mereka memenangkan empat dari enam laga terakhir di semua kompetisi yang digelar di Austria.

Hanya saja, catatan Liga Champions di Worthersee Stadion menunjukkan tren negatif dengan enam kekalahan beruntun. Tim berjuluk Black and White ini belum pernah merasakan kemenangan di empat laga sebelumnya.

Sementara itu, Girona datang ke Austria dengan optimisme setelah penampilan stabil di La Liga. Tim asuhan Michel berada di posisi ketujuh klasemen sementara dengan 21 poin dari 14 laga.

Walaupun hanya terpaut empat poin dari zona Liga Champions, inkonsistensi di kompetisi domestik dan Eropa menjadi perhatian serius.

Penampilan di Liga Champions, Girona baru mengantongi tiga poin dari empat laga. Kekalahan telak 4-0 dari PSV pada laga sebelumnya menjadi bukti bahwa mereka masih kesulitan beradaptasi di kompetisi elit ini.

Girona telah kebobolan delapan gol dan hanya mencetak empat gol, menunjukkan kelemahan di lini pertahanan. Namun, produktivitas mereka di La Liga – mencetak 20 gol dalam 14 laga – menjadi modal untuk meladeni tuan rumah.

Info Tim

Sturm Graz harus tampil tanpa gelandang Jon Gorenc-Stankovic yang absen panjang akibat cedera bahu. Absennya pemain kunci ini kemungkinan akan diisi oleh duet gelandang bertahan Tochi Chukwuani dan Otar Kiteishvili, didukung Malick Yalcouye serta William Boving di sisi sayap.

Pada sektor penyerang, Amady Camara yang masih belum pulih dari sakit mungkin akan digantikan oleh kombinasi Mika Biereth dan Seedy Jatta.

Adapun kubu Girona, absennya bek Arnau Martinez karena skorsing menjadi kehilangan besar. Selain itu, gelandang Yangel Herrera juga masih belum tersedia karena cedera kaki.

Baca juga: Liverpool Bakal Hadapi Madrid dan City, Arne Slot Menanti dengan Santai

Untuk mengisi kekosongan, Michel kemungkinan akan menurunkan lini belakang yang terdiri dari Juanpe, David Lopez, Ladislav Krejci, dan Daley Blind.

Lini depan Girona, yang juga kehilangan beberapa pemain andalan seperti Abel Ruiz dan Cristian Portu, akan bergantung pada Bryan Gil, Donny van de Beek, Miguel Gutierrez, dan Bojan Miovski.

Perkiraan Susunan Pemain

Sturm Graz (4-4-2): Scherpen; Johnston, Aiwu, Lavalee, Gazibegovic; Yalcouye, Chukwuani, Kiteishvili, Boving; Biereth, Jatta

Girona (4-2-3-1): Gazzaniga Bek; Juanpe, Lopez, Krejci, Blind Gelandang; Romeu, Clua; Gil, Van de Beek, Gutierrez; Miovski

Head to Head

Sturm Graz dan Girona belum pernah bertemu sebelumnya di kompetisi resmi. Namun, statistik menunjukkan performa kandang Sturm Graz di musim ini cukup solid.

Rata-rata Sturm mencetak 1,77 gol per pertandingan di semua kompetisi. Di sisi lain, Girona mencetak rata-rata 1,38 gol per laga dalam laga tandang mereka.

Namun, seringkali kesulitan menjaga konsistensi, dengan hanya dua kemenangan dari 10 laga tandang terakhir.

Prediksi Skor

Tuan rumah baru saja kehilangan pelatihnya, yang bisa mempengaruhi permainan. Sementara tim tamu mempunyai catatan cukup bagus dari segi penyerangan.

Pertandingan antara Sturm Graz vs Girona diprediksi akan berakhir dengan skor 1-2. Girona lebih diunggulkan berkat memiliki lini serang yang cukup tajam untuk memanfaatkan kelemahan tuan rumah.

Baca berita Jurnalistika lainnya di Google News, klik di sini.

Girona

Liga Champions

prediksi skor

Sturm Graz


Populer

Data 100 Persen! Simak Hasil Quick Count Pilkada 2024 di Jakarta, Banten, dan Jawa
Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami